Ole Gunnar Solskjaer Melontarkan Pujian Setinggi Langit Terhadap Performa Donny van de Beek

Liga Inggris – Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer melontarkan pujian setinggi langit terhadap performa Donny van de Beek dalam laga kontra Watford, Minggu (10/1/2021) dini hari WIB.

Dalam laga putaran ketiga Piala FA 2020/21 ini, Solskjaer menurunkan Van de Beek selama 90 menit penuh. Gelandang asal Belanda itu pun membayar kepercayaan Solskjaer dengan performa apik.

Manchester United sendiri sukses mengalahkan Watford dengan skor tipis 1-0 berkat gol tunggal yang diciptakan Scott McTominay ketika laga baru berjalan lima menit.

Seusai pertandingan, Solskjaer pun secara khusus menyoroti umpan backheel brilian yang dikirim Van de Beek untuk Juan Mata. Sayang, peluang ini gagal dituntaskan menjadi gol.

“Saya pikir Donny kembali menunjukkan kualitasnya. Dia sangat bersih secara teknis, membuat keputusan yang bagus,” ujar Solskjaer seperti dikutip Goal International.

“Sungguh sebuah umpan yang menawan untuk Juan di babak pertama. Dia memiliki kualitas untuk membuka pertandingan yang ketat jadi pasti dia akan mendapat manfaat dari pertandingan ini juga.” tambahnya.

Lebih lanjut, Solskjaer juga kembali memberi garansi kepada Van de Beek untuk lebih sering dimainkan, seiring dengan makin lamanya proses adaptasi sang gelandang di skuad Setan Merah.

“Ada begitu banyak contoh pemain yang membutuhkan sedikit waktu, pemain berkualitas, kami memiliki banyak contoh sendiri dan ada klub lain dengan contoh dan terkadang butuh waktu,” tutur Solskjaer.

“Saya telah berbicara dengannya dan membuatnya sadar betapa kami menilai dia.” tandasnya.

Cak Taqim

Cak Taqim adalah seorang Blogger, Youtuber dan Writer bukan pengangguran | Bagi yang ingin pesan artikel kunjungi www.republikartikel.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

slot online

isb388